Desa, Basis Kekuatan Ekonomi




Saturday, October 23, 2010


(Tulisan ini dumuat di Kabar Indonesia | 04-Okt-2010, 01:38:15 WIB)

KabarIndonesia - Mudik lebaran menjadi ritual setiap tahun bagi masyarakat Indonesia. Meninggalkan kota-kota besar untuk kembali ke kampung halaman (desa). Silaturahmi menjadi semacam “kewajiban” yang tidak boleh terlewatkan. Padatnya alat transportasi tidak menjadi hambatan bagi mereka yang ingin mudik demi bertemu sanak saudara di kampung.

Sebenarnya apa yang menyebabkan di Indonesia terjadi ritual mudik? Jika ditelusuri, ternyata banyak orang rela meninggalkan kampung halaman untuk pergi ke kota-kota besar demi mencari nafkah. Karena semakin menyempitnya lahan pertanian di desa.

Penulis langsung mengasumsikan seperti itu, karena saat ini lahan di desa semakin sempit. Seorang petani sudah tidak mampu lagi menghidupi dirinya serta keluarganya dengan hanya mengandalkan lahan pertaniannya yang sempit. Selain itu, perbedaan infrastruktur yang mencolok antara desa dan kota semakin tajam. Kita lihat saja, bagaimana perbedaan jalan raya antara desa dan kota. Jelas sangat timpang!

Di desa, orang mengakses kendaraan umum bisa menunggu berjam-jam. Sedangkan di kota, kendaraan lalu-lalang dengan seenaknya dan memadati ruas jalan kota. Ini jika kita lihat dari segi infrastruktur dan fasilitas yang membedakan. Banyak hal lain yang timpang antara desa dan kota.

Mari kita lihat dari segi pendidikan. Di kota, sekolah-sekolah dasar—dari SD-SMA—terdapat hampir di setiap sudut kota. Bahkan untuk SD, hampir di setiap kecamatan ada satu sekolah. Sehingga akses pendidikan sangat mudah. Bandingkan saja dengan di desa, orang harus menempuh jarak yang cukup lumayan untuk mengakses sekolah sehingga wajar saja ketika banyak orang pergi ke kota dan meninggalkan desanya.

Hal terpenting, persoalan mata pencaharian. Tanah yang merupakan alat produksi primer bagi petani harus benar-benar dilindungi oleh negara. Banyak petani yang kehilangan tanahnya gara-gara menyekolahkan anaknya atau berobat ke rumah sakit yang biayanya sangat mahal. Awalnya tanah digadaikan. Namun karena tidak mampu membayar akhirnya tanah itu dijual. Jika sudah tidak memiliki alat produksi, bagaimana seorang petani mampu hidup serta menghidupi keluarganya? Maka mereka menjual jasa adalah satunya cara yang diambil. Jika orang desa tidak mau meninggalkan desanya, tentu ia menjual jasa dengan menjadi buruh tani. Jika dia pergi ke kota, akan menjual jasa dengan bekerja di pabrik atau di tempat yang mau menerima jasannya. Hal ini karena alat produksi sudah tidak dimiliki!

Sebenarnya bagi negara untuk memproteksi para petani yang hidup di desa sangatlah mudah. Karena negara mempunyai kekuasaan melindungi warganya. Itulah fungsi negara yang sesungguhnya. Ingat, negara kita adalah negara agraris. Negara yang mempunyai sistem pertanian yang cukup hebat dengan terasiringnya, negara yang mempunyai lahan subur dan terkaya di dunia. Maka dari itu Indonesia disebut Zamrud Khatulistiwa.

Sungguh ironis bukan? Negara dengan lahan subur paling luas tapi masyarakatnya malah memilih pergi ke kota untuk mencari nafkah dan meninggalkan desanya. Padahal di kota sangat sumpek dan padat, tidak ada tanaman. Yang ada hanyalah gedung-gedung bertingkat.

Kita ambil contoh seperti ini, coba anda pergi ke luar Indonesia dan keliling dunia dengan membawa catatan kecil. Silahkan catat di negara selain Indonesia apa saja yang tidak ada di Indonesia. Dengan cepat dan tepat tentu akan membuat daftar panjang hal-hal yang tidak ada di Indonesia. Lalu ketika anda kembali ke Indonesia, silahkan catat apa saja yang tidak ada di dunia. Saya yakin 100 % anda akan kesulitan mencari sesuatu yang tidak ada di Indonesia. Kenapa? Karena di Indonesia semuanya tersedia.

Melihat hal seperti ini, seharusnya kita harus mulai menjadikan desa sebagai kekuatan ekonomi, seperti dalam syair lagu Iwan Fals: "Desa harus jadi kekuatan . . .” Kita bangun infrastruktur di desa, membuat kebijakan untuk memproteksi para petani.

Negara saja mampu membantu Bank Century dengan mengeluarkan dana triliunan rupiah, masakan tidak mampu mengeluarkan dana triliunan rupiah untuk para petani. Dengan begitu, desa akan menjadi kekuatan ekonomi nasional.

0 comments:

Post a Comment

 

Aku

Powered by Blogger.

Jantan Putra Bangsa adalah seorang Pecinta Kampung, Kretek, Jamu, Rempah, Kopi dan Seluruh Kekayaan Alam Nusantara. Meluapkan kecintaannya itu melalui kata-kata, tulisan, dan kesenian. Bisa dihubungi melalui jejaring social Instagram @Jantanpb maupun melalui surat elektronik jantanmail@gmail.com

Copyright © 2015 • Jantan Putra Bangsa